Have a question?
Message sent Close

Program link and match menjadi trend Pendidikan Vokasi saat ini. Tekanan dari program ini adalah bagaimana outcome pendidikan vokasi agar dapat masuk ke Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) dengan tingkat kesenjangan yang rendah. Untuk  itu, pemerintah mencanangkan bahwa pendidikan vokasi dan IDUKA harus duduk bersama untuk menyusun dan menyepakati kurikulum yang akan dipelajari oleh peserta didik sehingga  dapat menghasilkan outcome pendidikan vokasi dari persespsi alumni dan pengguna lulusan yang memiliki soft skill essential yang terbentuk dari proses pendidikan berbasis pengalaman nyata dalam kampus yang telah lazim dilakukan dan diukur oleh negara negara maju.

Kesempatan belajar, berlatih, sambil bekerja atau merintis usaha Pendidikan yang nyata berbasis IDUKA dimana peserta didik berkolaborasi langsung dengan  mitra dunia usaha adalah salah bentuk link and macth yang seharusnya.

Program ‘link and match’  sudah dilakanakan di LIBMI Education Center dengan menjalin kemitrataan dengan Dunia Usaha dan Dunia Industri (DUDI) untuk pengembangan kurikulum kejuruan bidang teknologi informasi, Teknologi Digital, Desain  dan Animasi, Keuangan, Perbankan dan Jasa Restoran dan bidang keahian lainnya. Mitra Dunia Industri dan Dunia Usaha (DUDI) yang dilibatkan PT. Bisnis Resto Indonesia (PT. BRIN), PT. Sinar Sejahtera Indonesia (PT. SSindo), Grosir Maxidress serta Asosiasi Pelaku Bisnis Digital (APBD).

Selain kerjasama pengembangan kurukulum  sebagaimana tersebut diatas LIBMIEDU juga membangun kolaborasi dalam distribusi pengajar dari unsur praktisi bisnis atau industri, pemagangan peserta didik (on the job training) dan perekrutan lulusan. Semua ini ditujukan agar lulusan berkualitas karena relevansi kompetensi terjamin  dengan keahlian yang dibutuhkan DUDI saat ini sehingga  lulusan lebih mudah mendapakan pekerjan atau membangun wirausaha yang diminati.

Nah, buat milenial yang ingin jadi cepat pintar dan cepat berkarya, kelas “link and match” adalah pilihannya !

Tinggalkan Balasan